Facebook Pixel Code Kapan si Kecil Dinyatakan Sembuh Dari Alergi?

Sembuh Dari Alergi

Sembuh Dari Alergi

Tentunya sebagai orangtua anda berharap agar si Kecil dapat sembuh dari alergi yang dideritanya karena berbagai alasan, seperti menghindari :

  • Si Kecil jadi mudah rewel atau tantrum karena merasa tak nyaman. Sering tidak bisa berkegiatan atau sakit kala alerginya kambuh.
  • Si Kecil jadi tidak bebas bermain atau belajar karena setiap saat harus dijaga agar berjauhan dengan alergen.
  • Tidak bebas memilih makanan karena takut ada yang mengakibatkan alergi. Kekhawatiran jika si Kecil mengalami reaksi anafilaksis saat tidak berdekatan dengan orangtua.

Sayangnya, pengertian sembuh dari alergi sebenarnya tidak tepat karena gejala alergi sebagian besar disebabkan oleh atopi (bakat alergi). Jadi, sebagian besar reaksi alergi memang akan menetap seumur hidup si Kecil. Namun anda tidak perlu khawatir karena dalam beberapa kasus, si Kecil yang alergi makanan tertentu bisa jadi tak lagi alergi terhadap makanan tersebut saat si Kecil dewasa.

Gejala alergi dapat bergeser, yang disebut dengan allergic march. Paling sering adalah kelainan kulit pada masa baru lahir, dilanjutkan kelainan pencernaan (misalnya diare atau kolik) terhadap makanan, berakhir dengan alergi hidung atau asma pada anak, remaja, atau dewasa.

Jadi kemungkinan sembuh total memang tidak bisa dipastikan. Tapi kemungkinan reaksinya akan berkurang sejalan dengan pertumbuhan usia si Kecil. Meskipun demikian, Anda harus tetap memperhatikan asupan nutrisi si Kecil agar jangan sampai terganggu karena alergi yang dideritanya.

 

 

Artikel Terpopuler

Website ini menggunakan cookies untuk memastikan Anda mendapat pengalaman terbaik di dalam website kami. Pelajari lebih lanjut

call center bebeclub
foto careline